PENERAPAN ALGORITMA CUNTUK MEMPREDIKSI PERFORMA VENDOR ONLINE

  • Eka Rahmawati
  • Sri Hadianti
  • Muhammad Faitullah Akbar
  • Windu Gata
Keywords: toko online, vendor, produk, decision tree, C4

Abstract

Perkembangan teknologi yang terjadi membuat setiap orang memiliki cara tersendiri dalam pemanfaaatannya. Digitalisasi pun dilakukan di setiap sektor dalam kehidupan. Jika cara tradisional dilakukan dengan mengunjungi toko dan pembeli dapat melakukan kesepakatan dan memperoleh produk secara langsung maka akan berbeda dengan cara yang dilakukan pada era digital. Konsep perdagangan telah berubah sehingga transaksi dapat terjadi tanpa harus mempertemukan penjual dan pembeli dalam dunia nyata. Toko online hadir dengan memanjakan pembeli dalam berbelanja. Tinginya permintaan dari konsumen akan suatu produk akan memberikan pertaruhan terhadap kecepatan perputaran stok. Ketika pembayaran sudah masuk ke penjual dan stok habis, maka toko akan memilih vendor sebagai penerus pesanan dari pelanggan. Salah satu kunci dalam toko online adalah kepercayaan pelanggan dengan mengirimkan pesanan tepat waktu. Produk yang disediakan oleh vendor juga harus sesuai dengan spesifikasi tanpa mengurangi kualitasnya. Penelitian ini memberikan penilaian terhadap performa vendor yang selama ini dipercaya untuk meneruskan pesanan yang tepat menggunakan metode Decision Tree C4.5 dengan akurasi 91,51%.

Published
2018-07-03
Section
Articles