Sistem Informasi Jadwal Pemeriksaan Kandungan Berbasis Web Dengan Whatsapp Gateway
Abstract
Kehadiran pratek bidan mandiri membantu memberikan pelayanan bagi kehamilan dan kelahiran, yang memiliki spesialisasi di resiko kehamilan rendah dan menengah pada ibu hamil yang sehat. Sebagai langkah ke depan Pratek Bidan saat membutuhkan adanya sebuah sistem informasi yang dapat membatu pasien, khususnya pasien ibu hamil yang memeriksakan kehamilanya serta menjawab ketidak tahuanya atas proses pemeriksaan apa saja yang harus di lakukan, serta kapan tiba waktunya proses pemeriksaan dilakukan, dan membatu tenaga kesehatan dalam mendata pasien hamil. alasan penulis memilih topik penelitian untuk menyelesaikan tugas akhir dalam merancang dan membangun sistem informasi. data yang digunakan dalam membangun sebagian hasil wawancara, data sekunder berupa dokumentasi daftar buku pasien kandungan, kartu riwayat kehamilan, master buku kia revisi th 2016, dan studi pustaka yaitu analisis data berupa jurnal buku tentang penelitian terkait yang digunakan sebagai acuan dalam pengembangan sistem. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model waterfall. Tahapan dalam model waterfall yang dilakukan meliputi analisis, desain, pengkodean dan pengujian. Hasil penelitian bisa membantu pasien ibu hamil untuk mengetahui informasi perencanaan kehamilanya, membantu bidan untuk mengetahui banyak pasien ibu hamil, perencanaan tanggal pemeriksaan kehamilan pencatatan hasil pemeriksaan. sebagai langkah membantu meningkatkan kinerja produktifitas.