Perancangan e-Learning System pada Jurusan Pendidikan Agama Islam di Sekolah Tinggi Agama Islam Siliwangi
Abstract
Pendidikan merupakan proses pembelajaran untuk mengerti, memahami dan membuat manusia lebih kritis dalam berpikir. Adanya pendidikan membuat setiap individu dapat mengembangkan kemampuan dirinya. Seiring berjalannya waktu pendidikan berkembang dengan rangkaian inovasi, strategi dan kebijakan dalam masyarakat. Ada perubahan yang memerlukan pendekatan teknologi, e- learning atau pembelajaran elektronik merupakan salah satu perubahan yang memerlukan pendekatan teknologi untuk menjalankannya. Memanfaatkan e-learning sebagai media pembelajaran dapat difungsikan sebagai komplemen atau suplemen untuk meningkatkan pembelajaran di dalam kelas sehingga dapat membantu meningkatkan pemahaman. Teknologi e-learning dapat membantu untuk mengatasi kendala dan mencapai berbagai keunggulan seperti peningkatan aktivitas dan hasil belajar. Pada Sekolah Tinggi Agama Islam Siliwangi saat ini hanya menggunakan pengajaran konvensional yang dianggap memiliki kelemahan seperti pencarian jadwal pengganti ketika dosen berhalangan hadir sesuai jadwal sulit untuk dilakukan karena terbatasnya ruang kelas, kurangnya keterlibatan mahasiswa dalam proses pembelajaran, perbedaan pemahaman terhadap materi yang disampaikan, tidak acuhnya mahasiswa terhadap apa yang disampaikan oleh dosen sehingga dosen tidak dapat mengukur sejauh mana pemahaman mahasiswa terhadap materi yang telah disampaikannya dan pengelolaan materi yang belum terpusat pada satu tempat karena setiap dosen memiliki blog untuk mengunggah materi perkuliahan. Berdasarkan hal tersebut e-learning system yang akan dibangun harus bisa mengakomodasi kebutuhan pengguna akan pengelolaan kurikulum yang akan diganti setiap lima tahun sekali, pengelolaan profile, pengelolaan mata kuliah, pengelolaan kuis, pengelolaan tugas, pengelolaan ujian, pengelolaan dosen, pengelolaan mahasiswa, pengelolaan tahun ajaran, pengelolaan jadwal untuk kuliah dan ujian, pengelolaan kelas, pengelolaan materi, pengelolaan subag akademik dan pengelolaan nilai.