SISTEM INFORMASI SEBARAN ATM BERBASIS MOBILE GIS DI KOTA BOGOR

  • Ridho Rinaldi
  • Erwin Hermawan
Keywords: Sistem informasi sebaran ATM, Haversine, SEMNATI 2018

Abstract

SISTEM INFORMASI SEBARAN ATM BERBASIS MOBILE GIS DI KOTA BOGOR?. Jumlah ATM di Kota Bogor berdasarkan survey data yang ada adalah 227 lokasi. Namun masih banyak masyarakat yang belum mengetahui posisi lokasi-lokasi ATM dan masih kesulitan dalam mengetahui informasi mengenai ATM di Kota Bogor. Untuk menyikapi permasalahan diatas, perlu untuk membuat Sistem Informasi Geografis untuk mencari lokasi dan informasi lainnya seputar ATM di Kota Bogor. Sistem Informasi Geografis memberikan keuntungan fleksibilitas yang tinggi dan memberikan hasil secara cepat sesuai dengan kebutuhan pengguna dan dapat mengetahui banyak hal yang ada di permukaan bumi ini melalui media telepon genggam salah satunya adalah informasi lokasi ATM, sehingga masyarakat Kota Bogor ataupun pendatang yang ingin transaksi melalui ATM di Kota Bogor dapat dengan mudah mendapatkan informasi ATM di Kota Bogor yang diinginkan. Hasil implementasi berupa aplikasi cariATM yang memiliki fungsi untuk mencari informasi sebaran lokasi ATM, mengetahui informasi nominal penarikan ATM, dan mengetahui informasi jam operasional ATM yang ada di Kota Bogor.

Published
2018-07-03
Section
Articles