MANAJEMEN RISIKO SISTEM INFORMASI DI UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI MENGGUNAKAN METODA OCTAVE ALLEGRO

  • Niken Laras Kuntari
  • Yulison Herry Chrisnanto
  • Asep Id Hadiana
Keywords: asset, teknologi informasi, risiko, Metoda Octave Allegro, mitigasi

Abstract

Dalam rangka meningkatkan kemampuan Unjani dalam melaksanakan tugas kependidikan diperlukan dukungan secara teknis dari teknologi informasi sehingga ada sejumlah investasi yang dilakukan guna tersedianya teknologi informasi sebagai penopang aktivitas organisasi. Investasi yang telah dilakukan merupakan asset penting yang perlu dipelihara. Banyak peristiwa yang terjadi pada kurun waktu tertentu yang dapat mengancam keberadaan asset tersebut antara lain, bencana alam, kebakaran, huru hara, kejahatan siber dan lain sebagainya. Resiko atas ancaman tersebut harus dapat dikelola sedemikian sehingga dampak atas resiko tersebut dapat diminimalisir. Pada penelitian ini metoda Octave Allegro digunakan untuk menilai besar ancaman dari sebuah resiko khususnya terkait dengan asset teknologi informasi yang dimiliki Unjani. Dalam Octave Allegro terdapat 8 aspek yang perlu dinilai dimana aspek tersebut diselesaikan dalam 4 fase, dengan jumlah responden sebanyak 21 orang sebagai pemakai teknologi informasi serta 3 orang pengola teknologi informasi di Unjani. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa asset teknologi informasi yang ada di Unjani memiliki resiko yang tinggi yang berdampak pada keberlangsungan pemanfaatan IT tersebut. Hal tersebut dikarenakan tata kelola IT belum dilakukan secara konstruktif. Octave Allegro dapat memperlihatkan resiko yang mungkin muncul atas dampak dari ancaman.

Published
2018-07-03
Section
Articles